Selasa, 17 Juli 2018

Dasar Dasar Permainan Futsal Bagi Pemula

Futsal merupakan sebuah olah raga yang sangat banyak di gemari remaja remaja maupun kalangan orang dewasa jaman sekarang, adapun beberapa hal yang perlu di perhatikan sebelum kita melakukan permainan tersebut untuk pemula.

Melakukan pemanasan terlebih dahulu

Pada olahraga apapun, pemanasan adalah hal penting untuk dilakukan karena pemanasan bisa membuat otot-otot tidak kaku ketika bermain futsal yang memang memerlukan banyak gerakan seperti,  berlari, mengumpan, dan juga menendang. Lakukan pemanasan sekitar 5 sampai 10 menit.

Jangan takut untuk menguasai bola

Untuk seorang pemula jangan takut untuk menguasai bola karena biasanya banyak sekali pemula yang takut gagal. Hanya satu caranya, yakni jangan takut untuk menguasai bola dengan menggiring bola karena dengan seiring berjalannya waktu pastinya Anda bisa lebih mahir.

Memberi umpan yang tepat dulu

Seperti halnya bermain sepak bola, mengumpan adalah elemen yang sangat penting ketika bermain futsal. Untuk Anda yang masih pemula bisa mencoba mengumpan dengan memakai kaki bagian dalam. Umpan yang baik ialah yang keras serta akurat, tapi usahakan untuk mengumpan tepat ke teman satu tim.

Menendang dengan kencang

Menendang adalah hal yang tak lepas dari permainan ini. Ada banyak sekali teknik menendang bola seperti menendang bola dari kaki bagian dalam, luar, bahkan ujung kaki. Bagi pemula bisa menendang bola dengan kencang ke arah gawang.
Itulah info yang bisa di berikan kepada Anda mengenai apa saja trik bermain futsal bagi pemula. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk Anda.
 

Related Posts:

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com